Rene Higuita terkenal sebagai salah satu kiper terbaik dalam sejarah sepak bola. Lahir pada 27 Agustus 1966 di Medellin, Kolombia, Higuita memiliki gaya bermain yang unik dan berani dilapangan. Ia sering kali keluar dari kotak pinalti dan berpartisipasi dalam permainan lapangan, membuatnya menjadi kiper yang sangat berbeda dengan yang lain.

Salah satu momen paling ikonik dalam karier Higuita adalah “Scorpion Kick” yang ia tunjukkan pada tahun 1995 dalam pertandingan persahabatan antara Kolombia dan Inggris di Stadion Wembley. Saat itu, bola dipantulkan ke udara oleh striker Inggris. Jamie Reknapp, dan Higuita dengan cepat melompat ke udara, menendang bola dengan tumitnya seperti ekor kalajengking, Gerakan ini mengagumkan dunia sepak bola dan menjadi simbol kreativitas dan keberanian Higuita.

Namun, keberanian Higuita juga membuatnya rentan melakukan kesalahan, Salah satu contoh terkenal adalah dalam pertandingan Piala Dunia FIFA 1990 antara Kolombia dan kamerun. Pada pertandingan tersebut, Higuita mecoba untuk melewati penyerang Kamerun, Roger Milla, di luar kotak pinalti. Namun, Milla berhasil merebut bola  dan mencetak gol, mengakhiri perjalanan Kolombia di turnamen tersebut.

Meskipun beberapa kesalahan yang terkenal, Higuita tetap dianggap sebagai salah satu kiper terbaik pada masanya. Ia memiliki releks yang luar biasa, kemampuan dalam memainkan bola dengan kaki, serta keberanian yang jarang ditemukan pada pemain kiper. Higuita berkarier di berbagai klub, termasuk Atletico Nacional, Real Valladolid, dan Real Madrid

Prestasi Higuita yang paling menonjol adalah saat ita membantu atletico Nacional memenangkan Copa Libertadores pada tahun 1989. Ia juga tampil dalam beberapa turnamen internasional bersama tim nasional Kolombia, termasuk Piala Dunia FIFA 1990 dan Copa America.

Selain kemampuan diatas lapangan, Higuita juga dikenal karena kepribadiannya yang flamboyan dan karismatik. Ia sering tampil dengan rambung panjang, penampilan yang berbeda, dan sikap percaya diri yang tinggi. Meskipun telah pensiun dari sepak bola profesional, Higuita tetap menjadi ikon dalam dunia sepak bola dan dikenang oleh banyak penggemar diseluruh dunia.

Artikel yang Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *